Rabu, 07 Desember 2011

Perluas Jaringan Kemitraan Strategis Koperasi

MENTERI Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Syariefuddin Hasan mengharapkan insan koperasi terus kreatif dan inovatif menciptakan produk baru sehingga ke depan koperasi benar-benar menjadi soko guru ekonomi negara.
Harapan itu dikemukakan Syarief dalam acara peluncuran kembali produk Koperasi Karyawan Garuda Group (Kokarga) di Kompleks Garuda Maintenance Facility (GMF), Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, kemarin.

Jika koperasi mampu menciptakan produk baru, kreatif dan berinovasi, kata Syarief, "Saya percaya koperasi nantinya tidak hanya menyejahterakan para anggotanya, tapi juga masyarakat Indonesia."

Oleh karena itu, lanjut dia, koperasi sebaiknya terus memperluas kemitraan strategis tidak saja dengan investor di dalam, tetapi juga di luar negeri.

Syarief mengungkapkan perkembangan koperasi di Indonesia, termasuk diversifikasi usahanya, sangat luar biasa. Menurut dia, Kokarga merupakan salah satu ikon koperasi di DKI Jakarta. "Jika Kokarga terus berinovasi, saya yakin Kokarga akan menjadi satu dari tiga koperasi besar di Jakarta," ujarnya.

Menurut Syarief, Kementerian Koperasi dan UKM bersama DPR kini tengah menggodok untuk mengubah Undang-Undang (UU) tentang Koperasi. Melalui UU yang baru, koperasi diharapkan dapat menjadi lembaga yang benar-benar punya orientasi bisnis.

"Jangan sampai koperasi cuma diingat saat para anggotanya di akhir bulan mengalami kesulitan keuangan karena gajinya sudah menipis," candanya.

Produk baru Kokarga yang kemarin diluncurkan kembali adalah gerai unit simpan pinjam, gerai makanan minuman di kompleks GMF, dan air beroksi-gen dalam kemasan Multi O2.

Kokarga kini mempunyai 8.000 anggota. Di bawah kepengurusan yang baru, koperasi ini mengusung semangat Pasti Untung dan Melayani.

Ketua Kokarga Sopyan Iskandar menjelaskan, di gerai unit simpan pinjam, para anggota yang akan meminjam uang dilayani dengan cepat. "Dalam tempo 15 menit dijamin pinjaman sudah keluar," katanya.



Sumber : http://kpn-iainjambi.com/berita-terkini/perluas-jaringan-kemitraan-strategis-koperasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar